KONTEKS.CO.ID – Pupus sudah harapan Ganda putra Indonesia, Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin, meraih gelar di China Masters 2023.
Mereka kalah dari unggulan pertama asal India, Satwiksairaj Rankireddy/Chirag Shetty, pada pertandingan perempat final yang berlangsung di Shenzhen Bay Gymnasium, China, pada Jumat 24 November 2023.
Leo/Daniel harus mengakui keunggulan Rankireddy/Shetty dengan skor 17-21 dan 14-21. Meskipun menampilkan perlawanan sengit, Leo/Daniel tidak mampu mempertahankan performa mereka sejak awal game termulai.
Pada game pertama, setelah tertinggal 9-11 di interval pertama, Leo/Daniel berhasil menyamakan kedudukan menjadi 14-14. Tapi di momen krusial, mereka kehilangan fokus sehingga kalah 17-21.
Permainan Leo/Daniel semakin menurun di game kedua. Rankireddy/Shetty mampu memanfaatkan situasi ini untuk unggul hingga 11-7 di interval kedua.
Usai interval kedua, performa Leo/Daniel tidak berubah, dan kesalahan-kesalahan yang terjadi akhirnya memastikan kemenangan bagi Rankireddy/Shetty dengan skor 21-14 di game kedua.
Kekalahan ini menandai berakhirnya perjalanan Leo/Daniel di China Masters 2023. Indonesia sementara masih menyisakan harapan di pundak Pramudya Kusumawardana/Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan. Mereka yang akan bermain di babak perempat final melawan Chen Bo Yang/Liu Yi dari China malam ini.
Sejak babak 16 besar China Masters 2023 kemarin, Kamis (23/11), tim Indonesia menghadapi sejumlah kekalahan. Total ada tujuh wakil Indonesia yang tersingkir, termasuk Gregoria Mariska Tunjung, Anthony Ginting, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan, dan Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto. ***
Simak breaking news dan berita pilihan Konteks langsung dari ponselmu. Konteks.co.id WhatsApp Channel
Baca berita pilihan konteks.co.id lainnya di:
"Google News"