KONTEKS.CO.ID – MotoGP Malaysia yang berlangsung di Sirkuit Sepang, Minggu, 23 Oktober 2022, bisa menjadi penentuan juara dunia. Francesco Bagnaia bisa meraih mahkota juara dunia meskipun masih ada satu balapan tersisa.
Saat ini Francesco Bagnaia menempati posisi puncak klasemen pembalap MotoGP. Pembalap Ducati Lenovo itu mengoleksi 233 poin.
Francesco Bagnaia saat ini unggul 14 poin dari rival terdekatnya, Fabio Quartararo, yang menempati posisi kedua.
Sementara itu, Aleix Espargaro menempati posisi ketiga dengan 206 poin.
Secara matematika, Bagnaia bisa saja menasbihkan diri sebagai juara dunia di Sepang. Namun ada hitung-hitungannya.
Skema Francesco Bagnaia Juara Dunia di MotoGP Malaysia
Berikut ini skema yang bisa membawa pembalap asal Italia itu merebut gelar trofi MotoGP 2022:
Fracesco Bagnaia jadi juara dunia di Malaysia jika…
- Menang dan Quartararo tidak finis di podium
- Menyelesaikan balapan di P2, Quartararo tidak menyelesaikan lebih baik dari P7 dan Espargaro tidak menang.
- Finis P3, sementara Quartararo tidak finis lebih baik dari P11 dan Espargaro tidak finis di podium
- Rider Ducati itu finis P4, Quartararo tidak finis lebih baik dari P14 dan Espargaro tidak finis di podium
- Francesco Bagnaia finis P5, Quartararo gagal mencetak poin dan Espargaro tidak finis di podium
Simak breaking news dan berita pilihan Konteks langsung dari ponselmu. Konteks.co.id WhatsApp Channel
Baca berita pilihan konteks.co.id lainnya di:
"Google News"