KONTEKS.CO.ID – Atlet Indonesia yang lolos ke Olimpiade Paris 2024 bertambah lagi, kali ini dari cabang olahraga panjat tebing.
Dari cabor tersebut dua atlet Indonesia lolos ke Paris 2024, setelah meraih medali perunggu di kualifikasi yang berlangsung di Budapest, Sabtu 22 Juni 2024.
Dua atlet panjat tebing Indonesia yang memastikan lolos ke Olimpiade 2024 adalah Veddriq Leonardo dan Rajiah Salsabillah.
Veddriq lolos dari nomor speed putra dan Rajiah melaju dari nomor speed putri.
Selama ini Indonesia memang jago dalam nomor speed di panjat tebing. Tidak mengherankan bila mereka diharapkan bisa menyumbang medali di Olimpiade.
“Ini adalah buah dari kerja keras dan komitmen bersama. Saya akan terus berlatih keras untuk memberi yang terbaik di Olimpiade Paris,” kata Veddriq seperti dikutip dari laman Federasi Panjat Tebing Indonesia (FPTI).
“Hasil ini sangat spesial karena mampu lolos ke Paris. Saya juga akan berjuang keras di Olimpiade mendatang,” ujar Rajiah.***
Simak breaking news dan berita pilihan Konteks langsung dari ponselmu. Konteks.co.id WhatsApp Channel
Baca berita pilihan konteks.co.id lainnya di:
"Google News"