KONTEKS.CO.ID – GIIAS 2023 dibuka oleh Menko Perekonomian, Airlangga Hartarto, dan Menperin Agus Gumiwang Kartasasmita di ICE BSD City, Tangerang, Banten, Kamis 10 Agustus 2023.
Tercatat 49 merek kendaraan penumpang, komersial, dan roda dua mengikuti pameran Gaikindo Indonesia International Auto Show.
Pada kata sambutanya, Ketua Umum Gaikindo, Yohannes Nangoi, mengungkap hasil kinerja industri otomotif pada 2022.
“Kami laporkan industri otomotif Indonesia berhasil menutup 2022 dengan capaian sangat baik, bahkan melebihi target sebelum pandemi. Kami mengapresiasi Kementerian Koordinator Bidang Perekonomian dan Kementerian Perindustrian yang memberikan dukungan dan arahannya,” kata Yohannes saat GIIAS 2023 dibuka.
Lebih lanjut dia mengatakan, pertumbuhan wholesale kendaraan tahun lalu meningkat hingga 18% ketimbang tahun 2021.
“Produksi kendaraan bermotor di Indonesia secara global ada di posisi ke-11. Sementara penjualan domestik berada ada di peringkat 14,” sebutnya.
Selain itu, kinerja ekspor juga sangat tinggi. “Industri otomotif Indonesia sukses melambungkan ekspor hingga 60 persen pada 2022. Lebih dari 470.000 unit dan terkirim ke 93 negara tujuan,” bebernya.
Dia menambahkan, industri otomotif nasional ikut menarik kenaikan investasi asing 3, 3%. Nilainya lebih dari USD1,5 miliar.
“Ada di posisi ke-11 dari 23 sektor industri di Indonesia,” ucap Nangoi.
GIIAS 2023 Dibuka, 49 Merek Ikut Serta
Untuk penyelenggaraan ke-30, total aada 49 merek kendaraan bermotor memeriahkan pameran. Rinciannya, 29 merek kendaraan penumpang, yaitu Audi, BMW, Chery, Citroen, Daihatsu, DFSK, GWM Tank, Haval, Honda, Hyundai, KIA, Lexus, Maxus, Mazda, Mercedes-Benz, MG, MINI, Mitsubishi Motors.
Lalu Neta, Nissan, Ora, Porsche, Seres, Subaru, Suzuki, Toyota, Volkswagen, Volvo, Wuling. Hadir juga 5 merek kendaraan komersial Hino, Isuzu, Mitsubishi Fuso, Toyota Komersial, UD Trucks.
Pameran juga mengikutsertakan 15 merek kendaraan roda dua. Yaitu, Alva, Aprilia, Astra Honda Motor, Benelli, Exotic, Harley-Davidson, Ion Mobility, Keeway, Motoguzzi, Pacific, Piaggio, Polytron, Royal Enfield,Segway,dan Vespa.
Di sampung 49 merek mobil motor, 3 perusahaan karoseri yaitu Adiputro, Tentrem, dan Laksana juga turut serta. ***
Simak breaking news dan berita pilihan Konteks langsung dari ponselmu. Konteks.co.id WhatsApp Channel
Baca berita pilihan konteks.co.id lainnya di:
"Google News"