KONTEKS.CO.ID – Mitsubishi XFORCE laris manis. Setelah mencatat penjualan 1.078 unit selama ajang GIIAS 2023 berlangsung, kini mobil SUV kompak lima kursi tersebut sibuk mendatangi berbagai daerah di Indonesia.
Kendaraan pengganti Outlander tersebut akan terproduksi di pabrik Mitsubishi Motors Krama Yudha Indonesia di Bekasi, Jawa Barat. Mitsubishi XFORCE juga terjadwalkan masuk ASEAN, Asia Selatan, Amerika Latin, Timur Tengah, dan juga Afrika.
Seusai pamer di Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2023, Mitsubishi XFORCE kembali melanjutkan pamer dirinya ke masyarakat Indonesia.
PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI) membawa mobil baru itu ke masyarakat yang lebih luas di Indonesia. Unit menjalani kegiatan peluncuran lokal di berbagai kota besar Tanah Air.
Di antara di Kota Surabaya dan Bandung melalui acara pameran Mitsubishi Motors Auto Show (MMAS) pada 24 – 27 Agustus lalu.
Di Kota Pahlawan, XFORCE muncul di Mitsubihi Motors Auto Show di Tunjungan Plaza 6 Surabaya. Sepanjang periode Januari-Juli 2023, wilayah Jawa Timur berkontribusi sebesar 12% kepada penjualan kendaraan penumpang dan kendaraan niaga Mitsubishi Motors secara nasional.
Surabaya sendiri juga berkontribusi sebesar 50% untuk penjualan Jawa Timur. Sedangkan untuk segmen compact SUV secara umum Jawa Timur mencatat penjualan rata-rata per bulan 275 unit pada periode Januari-Juli 2023. Atau berkontribusi kepada penjualan compact SUV secara nasional 7%.
“Karakteristik konsumen Surabaya sangat cocok dengan dengan target profil konsumen Mitsubishi XFORCE. Yakni, konsumen dengan gaya hidup aktif yang menginginkan kendaraan sebagai simbol prestise, status sosial, memiliki faktor emosional. Sekaligus dapat memenuhi kebutuhan fungsional kendaraan sehari-hari,” kata Tetsuhiro Tsuchida, Director of Sales & Marketing Division PT MMKSI. ***
Simak breaking news dan berita pilihan Konteks langsung dari ponselmu. Konteks.co.id WhatsApp Channel
Baca berita pilihan konteks.co.id lainnya di:
"Google News"