KONTEKS.CO.ID – Sekarang ini lebih banyak orang meregang nyawa di jalan-jalan perkotaan daripada di jalan pedesaan. Dan kecepatan adalah alasan utama mengapa kecelakaan terjadi.
Mengebut terjadi di semua jenis jalan tetapi jalan perkotaan menyebabkan jumlah kematian terkait ngebut yang tidak proporsional. Dari hampir 9.500 kecelakaan lalu lintas fatal pada 2019, kecepatan disebut-sebut sebagai faktor utama, 54% terjadi di jalan raya perkotaan.
Fakta ini adalah temuan utama penelitian terbaru dari AAA Foundation for Traffic Safety, yakni sebuah asosiasi penelitian dan pendidikan nirlaba. Studi menemukan bahwa kematian lalu lintas perkotaan sekarang melampaui kematian di jalan pedesaan.
“Kami telah mengamati peningkatan yang mengkhawatirkan dalam jumlah dan tingkat kecelakaan fatal di jalan-jalan perkotaan selama sepuluh tahun terakhir,” ungkap Woon Kim, peneliti senior di AAA Foundation kepada Forbes.
Sementara, lanjut dia, kecelakaan di jalan pedesaan telah mendatar atau berada dalam tren menurun.
Penelitian berjudul “Kematian Lalu Lintas di Jalan dan Jalan Perkotaan dalam Hubungannya dengan Batas Kecepatan dan Percepatan, Amerika Serikat, 2010–2019”, menggunakan data dari Sistem Pelaporan Analisis Fatalitas Administrasi Keselamatan Lalu Lintas Jalan Raya Nasional, sebuah sensus nasional tentang kecelakaan lalu lintas yang fatal.
Sebelum tahun 2015, kematian lalu lintas di daerah pedesaan lebih tinggi daripada di daerah perkotaan. Tapi peneliti menemukan antara 2010 dan 2019, kematian di daerah perkotaan meningkat 34% dan di kawasan pedesaan menurun 10%.
Kematian perkotaan melampaui kematian di daerah pedesaan pada 2016. Pada 2019, sebanyak 19.595 orang tewas di lokasi perkotaan dibandingkan 16.340 nyawa melayang di pedesaan.
“Banyak jalan perkotaan di wilayah metropolitan lebih sibuk, dengan campuran pengguna jalan seperti pengemudi, pejalan kaki, dan pengendara sepeda,” ucap David Yang, Direktur Eksekutif Yayasan AAA, dalam sebuah pernyataan.
“Tambahkan kecepatan, dan lokasi ini menjadi lebih berbahaya. Saat menavigasi jalan-jalan perkotaan, setiap pengguna harus berhati-hati, memperhatikan kondisi jalan, dan mengikuti undang-undang lalu lintas,” katanya lagi. ***
Simak breaking news dan berita pilihan Konteks langsung dari ponselmu. Konteks.co.id WhatsApp Channel
Baca berita pilihan konteks.co.id lainnya di:
"Google News"