KONTEKSS.CO.ID – Selain mobil listrik, IIMS 2023 juga menjadi ajang bagi pabrikan motor listrik untuk unjuk produk.
Berlangsung hingga 26 Februari lusa, merek-merek baru mencoba peruntungan mengenalkan motor listriknya kepada publik otomotif.
Banderol yang ditawarkan pun bervariasi. Ada yang harga motor listriknya tinggi hingga Rp50 juta, tapi banyak juga yang terjangkau. Labelnya di bawah Rp20 juta.
Karena itu, jika singgah di JIExpo Kemayoran, Jakarta Pusat, Anda mengunjungi banyak booth merek motor untuk menimbang-nimbang mana yang cocok dibawa pulang.
United
United E-Motor Tech menggunakan momen IIMS 2023 untuk mengenalkan produk anyar-nya, MX-1200. Unit terbaru United tersebut dibanderol hanya Rp14,8 juta.
Motor listrik dipasok power 72 V dengan tenaga maksimal 2.200 watt. Unit disokong baterai graphene berkapasitas 72V 21,8Ah.
United mengklaim MX-1200 ini bisa melahap jarak sejauh 80 km. Sedangkan kecepatan maksimalnyanya 65 km/jam.
Davigo
Davigo, yang juga pemain baru di industri, ikut menawarkan beberapa produk ramah lingkungannya di bawah label Rp20 juta.
Ada Davigo Space yang dilepas Rp18,7 juta. Perusahaan mengimingi unit bisa menempuh perjalanan sejauh 120 km dengan daya baterai full-tank dengan laju maksimal 60 km/jam.
Sementara Davigo Dragon yang dibekali graphene battery ditawarkan Rp18,7 juta ke konsumen. Produk sanggup membawa pemiliknya berkendara hingga 120 km dengan kecepatan terbaik 70 km/jam.
Belum cukup sampai di Dragon, Davigo Forza ikut mejeng menggoda pengunjung IIMS 2023 dengan harga Rp14,9 juta. Unit bisa dipacu sejauh 70 km dengan baterai terisi penuh.
Sementara daya lajunya Forza yang bertampang Vespa ini dipatok maksimal 50 km per jam.
Rakata
Rakata tak mau ketinggalan. Mereka men-display berbagai model motor listrik dan salah satu yang membetot perhatian adalah Rakata S9 seharga Rp17 jutaan.
Produk yang menggendong mesin penggerak dinamo 800 w brushless hub motor ini bisa digeber hingga 50 km per jam.
Motor membawa baterai jenis Sealed Lead Acid (SLA) atau baterai gel berkapasitas 60V20Ah. Dengan daya full-tank, S9 bisa menempuh jarak 50-60 km.
Selis
Selis, merek yang mulai familiar di tengah masyarakat ini ikut meramaikan IIMS 2023. Mereka memboyong sejumlah produk motor listriknya ke sini.
Mereka menawarkan tiga motor listrik seharga di bawah Rp20 juta. Ada Selis E Max model SLA (Rp11,49 juta), dengan baterai litium (Rp16,9 juta), Agats (Rp14,9 juta), dan Neo Scootic (Rp9,9 juta).
Demikian sejumlah motor listrik harga di bawah Rp20 juta yang bisa Anda bawa pulang dari ajang IIMS tahun ini. ***
Baca berita pilihan konteks.co.id lainnya di "Google News"