KONTEKS.CO.ID – Bagian-bagian bunga berserta dengan fungsinya. Setiap bunga ini mempunyai susunan bagian-bagian yang sama walaupun jenis bunga tersebut berbeda.
Bunga lengkap ini merupakan bunga yang terdiri dari kelopak bunga, mahkota bunga, putik hingga benang sari.
Inilah beberapa bagian-bagian bunga dan fungsinya, yaitu:
- Kelopak Bunga
Kelopak bunga adalah bagian bunga yang terdapat pada rangkaian daun bunga yang pertama kali kuncup. Kelopak bunga terletak di bagian luar bunga yang masih mempertahankan sifat daun tersebut. Adapun fungsi kelompak bunga yaitu melindungi kuncup bunga dan bagian-bagian bunga lainnya dari gangguan luar.
- Mahkota Bunga
Mahkota bunga disebut juga sebagai tajuk yaitu serangkaian daun bunga setelah kelopak bunga. Fungsi utama dari mahkota bunga ini adalah untuk melindungi benang sari dan juga putik dari gangguan luar.
Mahkota bunga memiliki ukuran, bentuk, dan warna yang beraneka ragam. Aneka ragam warna mahkota bunga yang cantik ini tentu saja akan dapat menarik perhatian serangga penyerbuk untuk membantu proses perkembangbiakan bunga
- Putik
Putik mempunyai tiga bagian yaitu kepala putik, tangkai putik, dan bakal buah. Kepala putik terletak di ujung tangkai putik yang mengeluarkan lendir yang mengandung protein, gula, dan zat organik.
Tangkai putik ialah tiang penghubung antara kepala putik dan bakal buah membentuk seperti tabung panjang. Sedangkan bakal buah merupakan bagian penting dari putik yang terletak di atas dasar bunga. Bakal Bunga memiliki bakal biji yang akan tumbuh menjadi buah setalah mengalami persarian dan pembuahan. Fungsi dari putik yaitu sebagai alat reproduksi bentina.
- Benang Sari
Benang sari terdiri dari kepala dan tangkai sari yang berbentuk silinder dan cukup panjang. Kepala sari terletak di ujung tangkai sari sebagai tempat berkembangnya serbuk sari atau pollen. Sedangkan fungsi dari benang sari yaitu sebagai alat reproduksi jantan. ***
Simak breaking news dan berita pilihan Konteks langsung dari ponselmu. Konteks.co.id WhatsApp Channel
Baca berita pilihan konteks.co.id lainnya di:
"Google News"